Denny Sumargo, dan Olivia Allan di tanggal tanggal 27 Juli dikaruniai seorang bayi perempuan yang diberi nama Gabriella Allan Sumargo. Denny, yang merupakan mantan pemain basket, mengisahkan bagaimana ia menjalin ikatan dengan sang buah hati di rumah.

Denny Sumargo

Meski dikenal sebagai sosok yang serius, Denny mengungkapkan bahwa ia melepaskan sikap formalnya ketika bersama anak-anak. “Saya memang serius, tapi di rumah saya berubah. Saat bertemu anak, kedewasaan dan citra keren hilang semua. Mereka ingin melihat responsif kita, jadi kita akan melakukan apa pun, sebodoh apa pun di depan anak,” ujarnya.

Olivia Allan sering mendokumentasikan momen Denny bermain dengan Gabriella. Hal ini menunjukkan kebanggaannya atas kedekatan mereka.


“Saya melihat istri saya terkadang diam-diam merekam saat saya bermain dengan anak kami. Ia tampak bangga,” kata Denny.

Menurut Denny, Olivia sangat mendorong hubungan dekat antara ayah dan putri mereka. Ia percaya bahwa peran ayah sangat penting bagi perkembangan psikologis anak perempuan.

“Oliv ingin putrinya dekat dengan bapaknya. Ia meyakini bahwa peran ayah terhadap anak perempuan secara psikologis sangatlah penting,” jelas Denny.

Denny pun terinspirasi oleh hubungan Olivia dengan ayahnya. “Oliv adalah anak perempuan yang sangat dekat dengan bapaknya. Saya setuju bahwa seorang laki-laki, seorang ayah, harus dekat dengan anaknya, terutama yang perempuan,” pungkasnya Denny Sumargo.

Baca Juga : Rudal Federasi Rusia Diduga Menembak Jatuh Pesawat Dari Azerbaijan